“Kalau ke Jombang tidak mampir lesehan Bambu asri, hukumnya haram bagi saya,” tutur salah seorang pelanggan asal Surabaya.
Kenikmatan menu sajian lesehan Bambu Asri sudah diketahui banyak orang. Bahkan wakil Gubernur Jawa Timur, Saifulah Yusuf, selalu menyempatkan datang ke tempat ini setiap kali pulang ke kampung halamannya itu. Hal tersebut terlihat dari beberapa foto yang menghiasi di dinding lesehan ini.
Lesehan yang terletak di desa Sengon, Jombang, atau sekitar 500 meter kearah selatan dari pabrik gula Pulo ini, menyajikan menu kuliner lain dari pada yang lain. Beberapa menu favoritnya seperti wader, belut, pepes ikan rengkeh dan pepes ikan kutuk.
Menurut Muhammad Naim, pemilik lesehan, menu-menu tersebut dihadirkan untuk memenuhi permintaan pasar akan menu kuliner yang tidak biasa. Seperti pepes ikan rengkeh, jenis ikan yang bentuk kepalanya mirip ikan lele ini terbukti disukai banyak pelanggan. “Karena jenis makanan ini sulit ditemui di kota lain,” tutur pelanggan asal Surabaya.
Pepes ikan rengkeh memiliki bumbu yang sedap. Mirip bumbu kari, membuat bau amis pada ikan hilang sama sekali. Berbeda dengan kulitnya yang kenyal, tekstur daging ikan rengkeh mirip ikan kutuk, sedikit kasar dan berserat. Namun bumbunya sangat merasuk sampai dalam.
Selain itu, menu andalan lainnya adalah ikan wader. Menu ini disajikan dengan udang, ikan teri dan sambal uleg yang istimewa. Ditambah lagi kolaborasi nasi putih dan nasi jagung yang siap memuaskan rasa penasaran pelanggan. Dalam sehari lesehan ini harus menyediakan setidaknya 25 kilogram ikan wader untuk memenuhi permintaan pelanggan.
Tempat ini selalu dipadati pelanggan ketika jam makan siang, sekitar pukul 11.00 – 14.00. Kenikmatan menyantap sajian juga didukung oleh suasana lesehan yang asri. Letaknya yang berada di dekat aliran sungai dan di bawah pohon bambu membuat udara berhembus sejuk. Begitu menggoda bukan?
Apabila penasaran, Anda dapat langsung datang ketempat ini kapanpun. Karena lesehan ini buka setiap hari, kecuali Jumat legi (penanggalan jawa) tutup, buka dari pukul 09.00 – 21.00 wib. Untuk seporsi hidangan setiap menu yang ada dibandrol harga 10 ribu rupiah.
Naskah dan Foto : Subagus Indra
Tidak ada komentar:
Posting Komentar